Kamis, 17 Januari 2013

Mata Minus (Rabun Jauh)


Hai guys .. Kali ini gue mau kasih info sedikit nih untuk kalian yang kesehariaanya sering menggunakan kacamata minus.

Tau gak sih kalian kalo sebenarnya mata minus itu penyebabnya apa ? yuk kita bahas.
Perbedaan Mata Minus dan Silinder Mata minus atau rabun jauh merupakan suatu gejala yang terjadi pada mata dengan adanya kelengkungan kornea yang lebih pendek serta sumbu bola mata yang terlalu panjang. Hal ini bisa di sebabkan oleh factor keturunan atau adanya factor karena aktivitas yang terlalu lama dan dekat misalnya bekerja dengan waktu yang lama melalui computer.

Jika seseorang mengalami mata minus ,maka penyakit ini cenderung bertambah khususnya pada masa pertumbuhan, karena seiring bertambahnya tinggi badan, maka minusnya pun ikut bertambah karena sumbu bola mata yang terus ikut memanjang. Biasanya penyakit ini akan berhenti bertambah saat kita akan memasuki usia 30 tahun dan cenderung turun saat usia 40 tahun. Penyakit ini tidak dapat di sembuhkan ataupun di cegah selain dengan melaui operasi lasik. Cara yang bisa kita lakukan hanyalah dengan menjaga mata dengan menggunakan kacamata atau lensa kontak dengan ukuran yang pas agar minus tidak cepat bertambah.

Tuh kan guys, makanya jaga kesehatan mata kita yah biar gak  bertambah terus minusnya !! semoga bermanfaat kawan J




Tidak ada komentar:

Posting Komentar